Peringati HUT Bhayangkara Ke 75, Polres Jombang Gelar Vaksibasi Massal di Pendopo Kabupaten

HUT Bhayangkara 75 Jombang
Kapolres Jombang, AKBP, Agung Setyo Nugroho, SIK saat memantau jalanya vaksinasi di Pendopo Kabupaten Jombang.(wacananews.co.id/aan)

JOMBANG, WacanaNews.co.id — Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 75 Tahun 2021, Polres Jombang bersama Pemerintah Kabupaten Jombang laksanakan vaksinasi Sinovac massal yang diselenggarakan di Pendopo Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang, Sabtu (26/06/2021).

Antusias masyarakat peserta vaksinasi sangat luar biasa. Mereka terdiri dari para anggota polri yang belum melengkapi vaksinasinya, anggota Bhayangkari, dan masyarakat umum dengan rentang umur 18 tahun sampai lanjut usia (lansia) yang memenuhi kriteria atau syarat penerimaan vaksin. Masyarakat cukup membawa KTP dan punya nomor HP yang dapat menerima pesan SMS. Sejak pukul 07.00 WIB mereka sudah antri di Pendopo Pemkab Jombang.

Bupati Jombang, Hj. Mundjidah Wahab dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi positif atas pelaksanaan vaksinasi tersebut. Menurut Bupati pelaksanaan vaksinasi Nasional yang dilaksanakan oleh Polri dan khususnya Polres Jombang di HUT Bhayangkara Ke 75 adalah bentuk perhatian dan upaya perlindungan Polres Jombang dan sekaligus bentuk dukungan Polri terhadap program Pemerintah dalam memutus rantai penyebaran virus covid-19 dari ancaman penyebaran covid-19.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Jombang dan pribadi saya menyampaikan Dirgahayu Bhayangkara Ke 75. Dengan bertambahnya Usia Polri ini semoga dapat mewujudkan Insan Polri yang semakin profesional, dicintai, dan dipercaya oleh masyarakat”, tutur Bupati Mundjidah Wahab.

Sementara itu Kapolres Jombang, AKBP, Agung Setyo Nugroho, SIK, dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan, memperkuat Kampung Tangguh guna meminimalisir paparan Covid 19. Untuk menghindari kerumunan, pelaksanaan Vaksinasi dalam rangka HUT Bhayangkara ke 75, dilaksanakan dibeberapa titik. Dan sudah dilaksanakan 4 hari. “pelaksanaan vaksinasi ada yang di Klinik Polres Jombang,  di Satlantas Polres Jombang, juga di pendopo Pemkab Jombang hari ini”, tutur Kapolres Jombang.

“Kami sampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Jombang, Ketua DPRD juga Forkopimda dan semua pihak yang telah  turut mendukung dan menyukseskan momentum Hari Ulang Tahun Bhayangkara Ke 75 dengan memberikan fasilitasi pelaksanaan Vaksinasi Covid 19”, tutur Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho.

Ditargetkan 3200 vaksin dapat diselesaikan pada momentum hari Ulang Tahun Bhayangkara Ke 75 tahun 2021 guna menyukseskan Agenda ” Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-Polri Sehari Satu Juta Orang Serentak Di 34 Wilayah Polda. “Khusus sampai hari ini sudah tercapai 2800, dari 3200  yang ditargetkan, Insyaallah dengan partisipasi masyarakat ini akan tercapai. Selain itu kita juga membagikan masker kepada masyarakat”, pungkasnya.

Ketua  DPRD Kabupetan Jombang, H. Mas’ud Zuremi juga mengapresiasi positif pelaksanaan Vaksinasi ini. Diharapkan perlaksanaan percepatan vaksinasi massal dalam rangka HUT Bhayangkara ke 75 memberikan manfaat bagi masyarakat. Ketua DPRD Jombang juga berharap masyarakat segera mengikuti dan  mengajak keluarganya yang belum memanfaatkan vaksinasi gratis yang dilaksanakan di wilayahnya. Vaksinasi ini adalah sebagai  bentuk ikhtiar kita agar dijauhkan dari penyakit, dari virus. Apa yang kita lakukan ini di Ridhoi oleh Alloh SWT, “tutur Ketua DPRD Jombang.(aan/w2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *