JOMBANG, WacanaNews.co.id — Kyai Abdussalam Shokib Pengasuh Pondok Pesantren Denanyar Jombang mengapresiasi setinggi – tingginya Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta yang sudah bekerja dengan baik menjaga Propinsi Jawa Timur.
“Saya mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi setinggi – tingginya kepada Irjen Nico Afinta yang telah menyelesaikan kerjanya di Jawa Timur,” ungkap Gus Shokib dalam video pendeknya, Kamis (20/10/2022).
Gus Shokib juga mengucapkan banyak terimakaih atas hubungan baik dan komunikasi yang terkalin saat memimpin Jawa Timur.
“Berterimakasih dan mengapresiasi atas kinerja yang baik selama ini serta hubungan dan komunikasi yang baik selama ini,” jelasnya.
Gus Shokib juga mendoakan Irjen Nico Afinta tambah sukses di tempat kerjanya yang baru. Serta Gus Shokib juga mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Baru Jawa Timur semoga dapat menjalankan amanatlh dengan baik.
“Semoga pak Nico semakin sukses di tempat kerja barunya. Dan kami juga mengucapkan selamat datang Bapak Kapolda yang baru semoga di Jawa Timur bisa bekerja dengan baik dan amanah,” pungkas Gus Shokib.
Selain itu, Managemen PT SGS Jombang mengucapkan terima kasih sebanyak – banyaknya dan mengapresiasi setinggi kepada mantan Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta yang telah mengabdikan dirinya untuk masyarakat Jawa Timur.
“Ya, beliau merupakan seorang Kapolda yang memiliki jiwa serta pribadi baik dan sangat humanis. Beliau juga mengingatkan dengan pandemi Covid-19, saya meminta agar perusahaan tetap konsisten dan disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan, ini adalah sebagai upaya untuk mencegah penularan Covid-19 di lingkungan perusahaan,” disampaikan langsung oleh Direktur Utama Sampoerna Kayoe Riko Setyabudhy Handoko, Kamis (20/10/2022). (pras/w2)