HUKUM DAN KRIMINAL

Tak Berizin, Pembangunan Tower Selorejo Jombang Akan Dihentikan

JOMBANG, WacanaNews.co.id — Proyek pembangunan Tower Telekomunikasi di Dusun Ngepung, Desa Selorejo, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang belum mengantongi izin, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Jombang akan menghentikan proyek.

Kepala DPMPTSP Kabupaten Jombang Ilham Hero Koentjoro menerangkan, bahwa PT Profesional Telekomunikasi Indonesia belum pernah melakukan perizinan atas pembangunan tower telekomunikasi yang ada di Desa Selorejo, Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang.

“Itu masih di PUPR mas, Belum, belum ada izin itu. masih proses. Apa sudah berdiri? dihentikan,” terang Ilham kepada sejumlah Jurnalis, Senin (26/04/2021).

Selain itu, Ilham juga akan menghentikan proses pekerjaan Tower karena dianggap melanggar aturan. “Iya dihentikan itu nanti, mesti mas,” tegasnya.

Sebelumnya, Kepala Desa Selorejo Janji Ainur Rofiq mengaku dirinya tidak mengetahui pasti terkait izinnya. Namun, jika tidak ada polemik, ia tidak akan melarang pembangunan tower telekomunikasi.

“Pokonya begini, kalau saya melihat ini, selama tidak ada konflik sudah silahkan bukan urusan saya. Masyarakat sudah dipenuhi hak-haknya itu yang pertama, dalam arti kompensasi sudah diberikan ya sudah. Terkait dengan IMB sudah bukan urusan saya, urusan pemerintah Kabupaten Jombang,” ungkapnya.

Masih kata Ainur, ia mengaku bahwa usai penyerahan kompensasi pada warga, ia tidak pernah ketemu pada pihak manajemen dari PT Profesional Telekomunikasi Indonesia.

“Sejak penyerahan kompensasi, saya sudah tidak pernah ketemu. Dan izin tidak tahu, “tutupnya.

Diketahui, PT Profesional Telekomunikasi Indonesia sudah memberikan konpensasi sebesar Rp.1,5jt kepada 13 warga terdampak. Sementara itu pihak pemilik lahan belum diberikan uang sewa lahan pembangunan Tower Telekomunikasi.(sob/w2)

Tags: DPMPTSP Jombang PT Profisional Telekomunikasi Indonesia Tower Desa Selorejo Jombang tower tak berizin di Jombang Tower Telekomunikasi di Jombang