JAKARTA, WacanaNews.co.id — Polri menggelar rapat untuk membahas Operasi Ketupat 2021. Rapat juga membahas antisipasi mudik Lebaran.
“Hari ini juga baru rapat di SOPS Polri bahas operasi ketupat 2021,” kata Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Rudi Antariksa lewat pesan singkat, Rabu (17/3/2021).
Kabag Ops menjelaskan pola Operasi Ketupat 2021 akan disesuaikan dengan kebijakan pemerintah.
“Pola operasi kita akan menyesuaikan dengan kebijakan pemerintah,” ujar Kabag Ops.
Selain itu, sambung Kabag Ops, Polri terus berkoordinasi dengan pemerintah terkait pelaksanaan Operasi Ketupat 2021 ini. Kabag Ops menegaskan pada prinsipnya protokol kesehatan harus ditaati semua pihak.
“Kita sudah koordinasi terus dan menggelar rapat-rapat dengan stakeholder,” ungkap Rudy.
“Pola operasi sudah ada keputusan: sesuai kebijakan pemerintah untuk memedomani protokol kesehatan,” lanjutnya.
Sebelumnya, Satgas COVID-19 mengatakan kebijakan terkait mudik Lebaran 2021 masih dalam tahap pembahasan.
“Sejauh ini untuk kebijakan terkait mudik lebaran masih dalam tahap pembahasan oleh kementerian dan lembaga terkait,” kata juru bicara penanganan COVID-19, Wiku Adisasmito, dalam konferensi pers virtual, Selasa (16/3).
Wiku mengimbau masyarakat bijak dalam mengambil keputusan di hari libur Lebaran. Keputusan itu harus mempertimbangkan potensi penularan COVID-19.
“Namun pada prinsipnya dilarang atau tidaknya mudik, saya mengharapkan sikap bijak dari masyarakat untuk dapat mengambil keputusan yang terbaik, khususnya melakukan perjalanan jauh yang berpotensi meningkatkan penularan,” kata Wiku.
Menhub Budi Karya Sumadi juga sudah memberi penjelasan terkait mudik Lebaran 2021. Pada prinsipnya, Kemenhub tidak bisa melarang.
“Hal utama dapat kami kemukakan terkait dengan mudik 2021 pada prinsipnya pemerintah melalui Kementerian Perhubungan tidak melarang,” kata Menhub Budi Karya di ruang rapat Komisi V DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (16/3).
Menhub Budi menjelaskan pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Satgas COVID-19 terkait mudik 2021. Dia mengatakan akan ada mekanisme khusus yang nanti dikoordinasikan dengan Satgas COVID-19 soal penyelenggaraan mudik Lebaran 2021.
“Kami akan berkoordinasi dengan gugus tugas bahwa mekanisme mudik itu kita atur bersama dengan pengetatan dan melakukan tracing terhadap mereka-mereka yang akan bepergian,” ujarnya.(langsir:tribratanews.polri.go.id)