ACEH TIMUR, WacanaNews.co.id — Pemerintah Kabupaten Aceh Timur menggelar acara lepas sambut Kapolres Aceh Timur dari AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K kepada AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K. Lepas sambut ini dihelat di Aula Serbaguna Kompleks Pendopo Bupati Aceh Timur, Kamis malam, (7/7/2022).
Sebelumnya AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K. sebagai Kasubdit III Ditreskrimum Polda Kalimantan Selatan sementara AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat kini diangkat sebagai Wadirkrimsus Polda Aceh.
Prosesi lepas sambut di awali pesijuek kepada Kapolres Baru bersama Istrinya oleh Tgk H. Abdul Wahab atau yang dikenal Abu Kede Dua.
Dalam sambutannya Mahmun Hari Sandy mengaku Aceh Timur merupakan tempat sejarah baginya, banyak pesan kesan yang didapatkan selama menjabat dalam mengawal pembangunan Aceh Timur.
“Tanah Aceh Timur menjadi berkah bagi saya bersyukur ditugaskan di Aceh Timur karena selama bertugas saya dipertemukan dengan orang -orang baik di Aceh Timur,” ungkap Sandy.
Dalam kesempatan itu, Sandy turut memuji gaya Kepemimpinan Bupati Rocky dalam menahkodai Kabupaten Aceh Timur. Komunikasi Bupati dan Forkompimda berjalan sangat baik sehingga banyak hal – hal yang luar biasa selama bertugas.
“Terimakasih kepada Bupati Aceh Timur yang telah mensport. Seluruh kegiatan kita
Punya hal yang luar biasa dalam mengawal Kabupaten Aceh Timur. Karakter Bupati yang frendly, sopan dan santun membawa kita sangat mudah berkoordinasi dan saling mendukung, ” kata Sandy.
Sementara itu Bupati Aceh Timur. H.Hasballah Bin H.M Thaib, S.H, mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang baik salah satunya kerjasama dalam menyukseska penanganan covid-19.
“Ini pengalaman yang luar biasa bersama Pak Sandy. Semoga apa yang telah dilakukan menjadi sebuah semangat dalam membantu pembangunan kabupaten Aceh Timur” tutur Bupati.
Bupati turut mengucapkan selamat datang kepada Kapolres Aceh Timur. Ia turut mengaku akan membantu dan bekerjasama dengan baik untuk Kabupaten Aceh Timur.
“Selamat bertugas mudah-mudahan Kapolres baru setelah bertugas di Aceh Timur agar lebih tambah berhasil lagi dalam karirnya di masa mendatang. Insya Allah kita bangun Aceh Timur ini bersama-sama,” demikian tutup Bupati yang akrab disapa Rocky ini.
Hadir dalam kegiatan ini, Unsur Forkopimda Kabupaten Aceh Timur, Sekretaris Daerah kabupaten Aceh Timur, Asisten dan para Kepala Organisasi Perangkat Daerah Dalam lingkungan Pemerintahan Kabupaten Aceh Timur. (han/w2)