Buka Puasa Bersama Forkopimda dengan Orpol serta Ormas

kesbangpol jombang
Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab saat memberikan sambutan.(wacananews.co.id/sum)

JOMBANG, WacanaNews.co.id — Bertempat di halaman kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Politik Kabupaten Jombang, jl. Urip Sumoharjo 47, Kamis (29/4), Silaturahmi dan Buka Puasa bersama Forkopimda dengan pimpinan Partai Politik dan Organisasi Kemasyarakatan Jombang diselenggarakan dengan tetap mematuhi prokes.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab, didampingi Wakil Bupati Sumranbah, bersama jajaran Forkopimda, Sekda, Pimpinan Partai Politik, FKDM, FKUB, FPK serta pimpinan Ormas yang ada di Kabupaten Jombang.

Agenda buka bersama dibangun sebagai upaya mempererat silaturahmi antara stakeholder dengan parpol dan ormas, sehingga komunikasi bisa berjalan sebagaimana mestinya, dan informasi yang semestinya terbangun dua arah bisa teraktualisasi secara sempurna.

Sambil menunggu jam berbuka, forkopimda berkenan menyampaikan sambutan, diawali Kajari Jombang menyampaikan apresiasi terhadap Kesbangpol yang mampu mengambil posisi sebagai pemersatu, “jadi Kesbangpol posisinya sangat strategis, maka kami sangat apresiasi atas peran yg di ambil, suara masyarakat yang terekam oleh ormas dan orpol mampu terdengar oleh kesbangpol”, ujar Imran.

sambutan kedua disampaikan oleh Wakapolres Jombang, dalam kesempatan tersebut pidato dari Kapolres dibacakan secara langsung, “di Jombang telah terbangun sinergi yg kuat antara masyarakat dengan polri dalam mengawal keamanan di kab. Jombang, sehingga kondusifitas kawasan Jombang terjamin”.

“Ancaman global saat ini yang dihadapi semua bangsa adalah hoax, cibercrime, terorisme dan kajahatan dunia maya lainya, maka kerja bersama antara semua segmen akan menjadi benteng yang kokoh dalam melawan semua tantangan tersebut”, lanjut Wakapolres dalam membaca teks sambutan.

Mengawali sambutan, Bupati Jombang berkesempatan menyampaikan pesan, “idul Fitri kali ini kita masih sama dengan tahun lalu, tetap hati-hati dan waspada serta senantiasa taat dalam menerapkan prokes, hal ini sebagai ikhtiyar agar tidak terjadi lonjakan covid 19 pasca lebaran”

Sambutan Bupati diakhiri setelah terdengar adzan Maghrib, acara dilanjutkan berbuka serta ramah tamah, dalam kesempatan itu salah satu perwakilan partai menyikapi acara silaturahmi ini sangat penting dan patut diagendakan setiap tahun.

“Kami mensuport apa yang diselenggarakan oleh Kesbangpol sore hari ini, karena dalam kesempatan seperti ini semua pimpinan parpol dan ormas bisa bertemu dan menyampaikan aspirasinya pada stakeholder, bisa dilanjut untuk tahun kedepan”, ujar Mahfud yang merupakan pengurus PPP Jombang.(sum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *