PERISTIWA

AWAI Buka Cabang Baru di Kota Langsa

ACEH TIMUR, WacanaNews.co.id – Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Aliansi wartawan Aceh Independen (AWAI) Dedi Saputra SH melalui sekretaris, Andi zuanda buka cabang baru untuk pembentukan kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC)  Aliansi Wartawan Aceh Independen (AWAI) di kota Langsa.

Penyerahan mandat tersebut di berikan kepada Ketua DPC Langsa Zarkasyi bertempat di kantor DPP AWAI di Desa Titi Baroe, Kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh Timur, Selasa (19/7/2022).

Sekjen AWAI Andi zuanda di dampingi beberapa pengurus serta anggota AWAI kepada media ini mengatakan kepada ketua DPC “Agar segera berkonsolidasi membentuk pengurus yang solid,” ujarnya.

Dirinya memberikan waktu satu bulan agar para penerima mandat bekerja membuat formatur kepengurusan

“Kami berharap teman-teman  yang hari ini menerima mandat dari DPP AWAI agar segera meyusun format kepengurusan dan mencari orang-orang yang memang mau bekerja dan bergerak. Untuk menghidupkan cahaya penerang di kota madia langsa. Dan Kami berharap selama satu bulan ini bisa selesai dan di ajukan untuk diusulkan menjadi SK,” lanjut sekjen AWAI Andi.

Lebih lanjut Andi, AWAI merupakan wadah bagi para awak media untuk berkarya dan sebagai tempat kontrol sosial bagi kemajuan pembangunan disegala bidang di Indonesia.

“AWAI merupakan wadah bagi rekan-rekan wartawan yang belum bergabung dengan organisasi kewartawanan lainnya sehingga dengan adanya AWAI mampu menjadi corong bagi masyarakat dan mitra pemerintah dalam memajukan pembangunan,” tambahnya.

Dijelaskan Andi anggota AWAI harus memiliki sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni dan intelektual sehingga mampu memberikan informasi yang akurat dan tepat.pungkas Andi sekjen aliansi wartawan Aceh independen (AWAI).

Menurut ketua DPC Darkasi, penerima mandat ketua,Kami berterima kasih kepada ketua umum DPP AWAI melalui sekjen AWAI Andi zuanda  sudah memberi mandat kepercayaan kepada kami untuk memimpin DPC AWAI di langsa dengan program kerja 1 Bulan kedepan.

“Semoga mandat yang dipercayakan ke saya bisa membawa Kota langsa lebih maju lagi dan bisa membawa nama baik AWAI menjadi kontrol sosial di kota Langsa dan organisasi AWAI dikenal dipemerintahan dan Masyarakat,” tutup Darkasyi

“Kami akan bekerjasama dengan pemerintah kota Langsa mempublikasikan pembangunan dan kegiatan–kegiatan pemerintahan serta menjaga nama baik organisasi AWAI,” demikian Ketua DPC AWAI Kota Langsa. (han/w2)

Tags: AWAI AWAI Langsa berita aceh timur DPP AWAI