Kodim 0814 dan Forum Komunikasi Masyarakat Jombang Bagikan 400 Paket Sembako Pada Yatim Duafa

Forum Komunikasi Masyarakat Jombang
Bupati Jombang melalui Drs. Purwanto, MKP Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Jombang saat menyerahkan bantuan.

JOMBANG, WacanaNews.co.id -– Guna mewujudkan kerukunan antar umat beragama sekaligus sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Kodim 0814 Jombang sinergi dengan Forum Komunikasi Masyarakat Jombang (FKMJ) menggelar kegiatan Bakti Sosial, pemberian santunan sembako kepada anak yatim dan dhuafa yang dilaksanakan di Aula Pamungkas Kodim 0814 Jombang,  pada Rabu (12/4/2023) pagi.

Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun ini, diapresiasi positif oleh Bupati Jombang, Hj. Mundjidah Wahab yang diwakili oleh Drs. Purwanto, MKP Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Setdakab Jombang.

Dalam sambutan Bupati Jombang melalui Drs. Purwanto, MKP Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Jombang disampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim 0814 yang telah sinergi dengan FKMJ untuk turut meringankan beban kaum dhuafa juga anak yatim pada bulan Ramadhan dan jelang Idul Fitri 1444H.

Drs. Purwanto mengaku bangga berada diantara para pejuang pemersatu masyarakat Kabupaten Jombang dari berbagai lintas agama, lintas etnis dan lintas budaya. Organisasi yang selalu istiqomah tiap tahun selalu menggelar santunan, memberikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. FKMJ dinilai dapat menjadi contoh bagi organiasasi yang lain.

“Semoga santunan sembako ini menjadi amaliyah ibadah yang luar biasa, memberikan manfaat bagi para penerima. Terlebih untuk membantu mengurangi pengeluaran mereka di bulan Ramadhan juga jelang lebaran 1444H. Semoga kegiatan ini mendapatkan Rahmat dan Barokah dari Alloh SWT,” tutur Purwanto Asisten 1.

Bupati Jombang juga berpesan agar masyarakat Jombang senantiasa guyub rukun dan saling menghormati, dan tetap menjaga suasana Jombang yang damai dan kondusif, sehingga pelaksanaan Pembangunan dapat berjalan dengan baik.

Sebanyak 400 paket sembako telah disiapkan oleh panitia dan diserahkan secara simbolis oleh Drs. Purwanto MKP, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Jombang bersama Dandim 0814 Letkol. Inf. Moh. Hanafi. SIP. M. Han.

Sementara itu, Dandim 0814 Jombang,  Letkol. Inf. Moh. Hanafi. SIP. M. Han. menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada FKMJ dan seluruh undangan yang hadir. Dandim 0814 menyebut bahwa FKMJ merupakan wadah Masyarakat Jombang dari segala elemen yang tidak membeda-bedakan satu sama lain. Organisasi yang berkomitmen membangun dan merawat toleransi dan kerukunan.

Bernegara dan beragama. Selain itu sebagai wujud kerukunan antar umat beragama sekaligus bentuk kepedulian terhadap sesama. “Meski paket sembako yang disalurkan tidak seberapa nilainya, namun niat untuk merawat keberagaman yang sudah terjalin inilah yang tak ternilai. Kami berharap bangsa ini tetap menjaga keindahan keberagaman dalam bermasyarakat dan beragama, dari 400 paket itu selain ada yang simbolis, yang lainnya juga ada yang diserahkan langsung kerumah rumah penerima,” pungkasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut, perwakilan Forkopimda, Staf ahli Bupati Moch. Saleh, Kepala OPD terkait, Ketua FKMJ dan pengurus, para tokoh lintas Agama, lintas etnis dan lintas kebudayaan. (slm/jal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *